Gudang Oli Perusahaan Ekspedisi di Grogol Dilalap Api, Dua Kendaraan Ludes Terbakar
SUKOHARJO — Kebakaran besar terjadi di area bengkel dan gudang milik perusahaan ekspedisi PT Alam Widjaja Trans yang berlokasi di Jalan Ir. Soekarno, kawasan Solo Baru, Desa Kwarasan, Kecamatan Grogol, Kabupaten Sukoharjo, Senin (15/12/2025) sore. Peristiwa ini sempat menimbulkan kepanikan warga akibat kobaran api disertai asap hitam pekat yang membumbung tinggi.
Api dilaporkan menghanguskan gudang penyimpanan oli sekaligus sejumlah armada operasional perusahaan. Dua unit kendaraan, masing-masing satu truk ekspedisi dan satu unit Panther pickup, tidak dapat diselamatkan dan mengalami kerusakan total.
Komandan Regu Pemadam Kebakaran Satpol PP Kabupaten Sukoharjo, Edris Suryono, menjelaskan bahwa laporan kebakaran diterima pada pukul 17.48 WIB. Tak lama berselang, petugas mengerahkan tiga unit mobil pemadam Pancar dan satu unit truk tangki, yang tiba di lokasi sekitar pukul 17.57 WIB. Untuk mempercepat penanganan, satu unit tambahan dari Damkar Kota Surakarta turut dikerahkan.
“Objek yang terbakar adalah gudang oli beserta armada perusahaan. Selain truk, satu kendaraan Panther pickup juga ikut terbakar,” jelas Edris di lokasi kejadian.
Kebakaran sempat membesar akibat adanya ledakan dari dalam gudang. Ledakan tersebut diduga berasal dari material oli yang mudah terbakar, sehingga api kembali menyala dengan intensitas tinggi dan memperparah situasi.
“Oli memiliki sifat mudah terbakar dan berpotensi menimbulkan ledakan,” tambahnya.
Dalam proses pemadaman, petugas menerapkan teknik khusus dengan mencampurkan air dan deterjen untuk menghasilkan busa. Cara ini digunakan untuk menutup permukaan oli yang terbakar agar api tidak terus menyebar.
“Penanganannya tidak bisa menggunakan air biasa, sehingga kami memakai campuran air dan deterjen untuk membentuk busa,” terang Edris.
Api akhirnya berhasil dikendalikan sekitar pukul 18.30 WIB. Meski demikian, petugas pemadam kebakaran masih melakukan pendinginan dan berjaga di lokasi guna mencegah kemungkinan api kembali muncul.
Tidak ada korban jiwa maupun korban luka dalam peristiwa tersebut. Hingga saat ini, penyebab pasti kebakaran masih dalam penyelidikan, sementara nilai kerugian materiil masih dalam tahap pendataan.

