2.000 Paket Sembako Dibagikan Panpel Piala Presiden 2024 Kepada Warga Solo
SOLO-Sebanyak 2.000 paket sembako, dibagikan kepada warga Solo dalam rangka bakti sosial yang dilakukan panitia Piala Presiden 2024 sabtu (3/8/2024). Berlokasi di Pura Mangkunegara, acara dihadiri langsung oleh ketua Organizing Committee Piala Presiden 2024, Risha Adi Wijaya dan Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Aria (KGPAA) Mangkunegoro X atau Gusti Bhre.
Bakti sosial pembagian paket sembako berisi beras 2,5 kilogram, gula 1 kilogram, minyak goreng 1 liter dan beberapa macam mie instan ini sebagai bentuk rasa terima kasih kepada warga Solo yang telah menjadi tuan rumah babak semi final dan final Piala Presiden 2024.
“Kegiatan hari ini sebetulnya ucapan terima kasih kami kepada khususnya Kota Solo. Dimana kebetulan Kota Solo bertepatan sebagai tuan rumah penyelenggaraan babak semi ginal dan final Piala Presiden 2024,” terang Risha Adi Wijaya Ketua Organizing Committe.
Kegiatan bakti sosial ini, baru pertama kali ada sejak gelaran Piala Presiden pertama tahun 2015 lalu. Ajang turnamen pra musim Piala Presiden ini, selain untuk pemantapan persiapan masing-masing klub jelang Liga 1 2024/2025, juga sebagai hiburan rakyat.
“Kegiatan ini bukan hanya piala pramusim saja melainkan hiburan rakyat, dan kami ingin masyarakat Solo ikut merasakannya,” tambahnya.
Sementara itu salah satu warga yang menerima bantuan sembako, suyati mengaku senang dengan digelarnya Piala Presiden di Kota Bengawan ini. Dia mengucapkan terima kasih kepada panitia serta berharap Piala Presiden bisa bergulir lagi di kotanya.
“Senang, iya Bisa mendapat sembako ini. Isinya ada beras, minyak, gula, sama mie bungkus, baru pertama ini mendapat bantuan dari Panitia Piala Presiden Semoga hal ini bisa dilakukan secara rutin bagi panitia,” papar Suyati usai mendapat paket sembako tersebut.
Perhelatan Piala Presiden 2024 sudah hampir rampung di Solo. Untuk perebutan posisi ketiga antara Persis Solo melawan Persija Jakarta dijadwalkan berlangsung pada 3 Agustus kickoff pukul 19.30 WIB, sedangkan di partai final yang mempertemukan Borneo FC melawan juara bertahan Arema FC bergulir pada Minggu 4 Agustus pukul 19.30 WIB. Semua laga tersebut terselenggara di Stadion Manahan Solo.